Menunggu...
Hingga detik ini aku masih menungu
walaupun tak pasti apakah kau akan datang
tapi aku kan tetap menunggu
susah...
Kalau kau tak datang malam ini
tak terbayang betapa susahnya aku esok
walau mata ini sudah terasa sangat berat
badan ini mulai lemah terkulai
ku tetap sabar menantimu
yakin...
ya aku tetap yakin kau akan datang
kau pasti datang sebelum sang mentari bersinar
kau akan memberi ketenangan bagi hidupku
Tuhan...
semoga yang kutunggu malam ini datang
oh air PAM, datanglah malam ini
memenuhi bak mandiku
hingga legalah hatiku...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar